Detail Berita

Clean Eating Makin Banyak Diminati

apa itu Clean Eating Pola makan sehat yang mengutamakan asupan makanan utuh seperti sayur, protein nabati, buah serta karbohidrat padat nutrisi. Mengkonsumsi makanan segar dan bergizi dapat membantu meningkatkan sistem imun,

memperbaiki pencernaan serta meningkatkan energi. Selebriti yang sukses dalam menerapkan pola makan Clean eating salah satunya adalah Prilly Latuconsina yang disiplin dalam mengkonsumsi menu makan harian yang terdiri dari sayur tauge, buah lontar, tahu dan umbi.

Manfaat kesehatan yang bisa kamu dapatkan
dari menerapkan pola makan clean eating:

  • Menurunkan risiko penyakit kronis Clean eating dapat membantu mengurangi risiko penyakit seperti jantung, diabetes, dan beberapa jenis kanker.
  • Menjaga berat badan ideal Clean eating membantu mengontrol asupan kalori karena fokus pada makanan yang mengenyangkan namun rendah kalori, seperti buah-buahan, sayuran, dan protein tanpa lemak.
  • Meningkatkan kesehatan kulit Nutrisi yang cukup dari makanan segar dapat membantu menjaga kulit sehat dan bercahaya.
  • Meningkatkan kualitas tidur Makanan yang sehat dan bergizi dapat membantu memperbaiki kualitas tidur.
  • Menstabilkan Gula Darah Makanan indeks glikemik rendah yang banyak ditemukan dalam clean eating membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil, mengurangi risiko diabetes tipe 2.

 

Berita Lain